Posts

Showing posts with the label Domain dan Hosting

Apa itu Domain .my.id ?

Domain my.id adalah domain yang berekstensikan my.id yang bisa di artikan sebagai my identity,atau my indonesia atau my international domain.

Apa itu Perbedaan Domain Forwarding dan Masking

Image
Domain forwarding (atau disebut juga sebagai URL forwarding atau web forwarding) adalah sebuah layanan yang fungsinya untuk mengalihkan akses atau kunjungan visitor pada sebuah url atau domain ke domain/url lainnya secara otomatis. Domain forwarding sering digunakan sebagai cara oleh para webmasters untuk memiliki beberapa nama domain yang mengarah atau beralih ke website yang sama. Namun, ada beberapa hal yang perlu Anda ketahui. Ada dua jenis URL forwarding: redirected dan masked/cloaked. Dengan menggunakan jenis redirected, anda masih bisa melihat url asli halaman tersebut pada window browser, sedangkan jika menggunakan cloaked url forwarding, maka nama di window browser tetap sama sesuai nama yang dimasukkan. Kekurangan dan Kelebihan Domain forwarding bisa bermanfaat terutama jika anda menggunakan hosting gratis, URL Anda yang diberikan mungkin sangat panjang, penuh dengan angka, kode dan karakter. Dengan menggunakan nama domain baru yang di-forward maka akan bisa dibuat lebih pend...

Cara menggunakan PHP Redirect

PHP redirect adalah suatu cara untuk redirect (mengalihkan) pengunjung secara otomatis dari suatu halaman web ke halaman web lainnya menggunakan script PHP. Redirect semacam ini lebih search engine friendly daripada redirect menggunakan Meta Refresh . Ada beberapa alasan mengapa para pemilik website perlu redirect halaman web mereka, salah satunya karena mereka melakukan perubahan pada website direktori mereka dan atau juga untuk memperpendek link URL mereka yang panjang. Anda juga bisa secara mudah mengalihkan pengunjung anda ke halaman lain menggunakan kode script PHP (atau disebut juga dengan php redirect). Dengan menggunakan metode ini, pengunjung anda dapat di transfer ke halaman baru tanpa harus klik beberapa link untuk melanjutkan. Untungnya menggunakan kode script PHP ini juga mudah digunakan. Berikut cara cara nya: Buat dan beri nama folder baru. Nama folder tersebut akan menjadi bagian dari nama url link yang anda akan gunakan untuk redirect. Misalkan nama folder nya adalah m...

Redirect menggunakan meta refresh tag

Meta refresh redirect adalah suatu cara untuk redirect (mengalihkan) pengunjung secara otomatis dari satu halaman web ke halaman web lainnya menggunakan tag meta http-equiv yang anda sisipkan di bagian header sebuah dokumen HTML . Berikut cara menggunakannya: Pertama- tama, buat folder dan namakan folder tersebut apa saja yang anda suka. Nama folder tersebut akan menjadi bagian link yang akan anda gunakan untuk redirect. Jadi jika nama folder tersebut �melati� maka link redirectnya akan menjadi www.domainanda.com/melati. Selanjutnya buat file html (anda bisa menggunakan notepad) dan letakkan kode script dibawah ini dan simpan dalam bentuk index.html. Ganti tulisan �URL anda� dengan URL yang ingin anda redirect pada script tersebut. Simpan filenya ke dalam folder yang barusan anda buat. <html><head><meta http-equiv="refresh" content="0; url= URL anda "></head><body></body></html> Upload folder tersebut ke account hosting anda...

Apa itu Reseller Hosting

Banyak perusahaan web hosting menawarkan layanan reseller hosting. Dengan jenis hosting ini, pemilik account layanan reseller menyewakan sebagian ruang disk dan bandwidth yang mereka terima ke pengguna akhir lainnya. Dalam hal ini, pemilik akun hanya seperti penyedia layanan hosting untuk para pengguna akhir. Misalnya, seseorang membeli paket reseller web hosting dengan diskspace 1,000 MB dan 1,000 bandwidth. Dia kemudian membagikan atau memecahkan akun miliknya menjadi 10 akun/account dengan 100 bandwidth dan 100 diskspace MB masing masing. Tiap accountnya ini kemudian dijual lagi untuk para pelanggannya. Pada kenyataannya, bahkan perusahaan hosting besar juga melakukan bisnis semacam ini. Perusahaan-perusahaan ini menyewa ruang atau server dari perusahaan yang lebih besar dalam jumlah besar dan kemudian menjualnya lagi kepada siapa yg ingin membelinya. Biasanya server semacam ini dioperasikan oleh reselling companynya itu sendiri, tapi semua masalah dari server diurus atas nama web h...

hosting domain CO.CC di 000Webhost.com

Image
Jika anda ingin punya domain sendiri tapi belum siap untuk membelinya, anda bisa coba untuk mendapatkannya di CO.CC. Penyedia domain gratis ini bisa anda gunakan tanpa biaya sepeserpun, tetapi tiap account cuman bisa memiliki dua domain dengan TLD �co.cc�. Jadi misalkan kalau anda ingin menamakan domain anda �elevenmillion� maka domain anda akan menjadi www.elevenmillion.co.cc . Bagi orang Indonesia mungkin sudah banyak yang tau CO.CC karena di CO.CC sendiri sebagian besar yang menggunakannya adalah orang Indonesia (ini membuktikan kalau orang Indonesia suka yang gratis-gratis :p hehehe). Banyak pengguna blog seperti Blogger atau Wordpress yang menggunakan domain co.cc untuk mengganti URL blog mereka, jadi yang tadinya �namadomain.blogspot.com� maka akan menjadi �namadomain.co.cc�. Selain lebih mudah diingat, nama �blogspot�nya yang pasaran jadi hilang. Cara register domain co.cc: Klik disini untuk mengunjungi situsnya co.cc (akan buka di tab yang baru). Pada halaman pertama, anda da...

Cara Forward Domain Email ke Akun Alamat Email Lainnya

Image
Jika anda memiliki website atau situs yang banyak dan tiap situs tersebut mempunyai domain email yang anda buat pada masing masing web server maka ini bisa membuat anda pusing sendiri karena anda harus akses ke setiap webmail yang anda miliki untuk mengecek apakah ada email yang masuk. Jika ini dilakukan tiap hari maka lama lama bisa sangat amat melelahkan juga tentunya. Untuk mengatasi masalah tersebut anda bisa mem-forward email2 yang masuk pada tiap webmail kepada satu email saja untuk menghemat waktu dan tenaga. Jadi anda tidak perlu membuka semua webmail yang anda miliki, hanya buka satu email dan anda bisa mengecek semuanya webmail mana yang ada message masuk dan webmail mana yg tidak ada. Jadi dengan mengaktifkan fasilitas email forwarder tersebut maka tiap webmail atau domain email yang anda miliki akan otomatis mengoper atau mengirim email yang diterimanya kepada email utama anda. Dalam kata lain, semua domain email yang anda miliki fungsinya hanya untuk meneruskan email yang ...

Cara Membuat Domain Email Pada Hosting Cpanel Anda

Image
Sebelum memberitahu cara membuat domain email, saya jelaskan dolo apa itu domain email. Domain email adalah email yang dibuat atau diperoleh dari domain hosting Cpanel anda � jadi jika website anda namanya websiteku.com maka anda bisa membuat email seperti emailsatu@websiteku.com , emaildua@websiteku.com , dsb. Email email ini lebih memberi kesan profesionalisme daripada anda memakai email emailsatu@gmail.com atau emailsatu@yahoo.com karena email email gratis tersebut sudah common atau banyak dipakai orang. Jika anda perhatikan masih banyak para website master yang masih belom tau cara membuat domain email, bisa dilihat di halaman contact mereka email email yang tertera disana merupakan email gratis seperti gmail, hotmail, yahoo, aol, dll padahal domain email sendiri gratis yg artinya sudah termasuk dalam biaya hostingnya tersebut. Membuat domain email amatlah mudah, domain hosting berbayar anda seharusnya menyediakan fasilitas gratis ini. Anda bisa membuat beberapa domain email pada...

Panduan dasar Google Webmaster Tools

Blogger, online marketer dan pemilik situs selalu memerlukan informasi lebih lanjut berkaitan dengan bagaimana search engine melihat situs mereka. Google Webmaster Tools menyediakan layanan gratis dan dukungan bagi mereka yang mencari untuk meningkatkan visibilitas situs, mendiagnosa kesalahan dan menyatakan preferensi tentang bagaimana menangani situs web listing. Anda juga dapat memperoleh informasi ini diforward ke alamat email anda. Setelah anda login ke Google Webmaster Tools, anda harus klik pada tombol "Add a Site". Masukkan URL situs anda dan klik Continue. Sebelum mulai menggunakan layanan ini lebih lanjut, anda perlu melakukan 'verifikasi situs' untuk memberitahu Google bahwa situs yang anda cantumkan adalah benar-benar milik anda, sehingga anda dapat melihat informasi lebih lanjut. Anda dapat memverifikasi situs anda dengan menyisipkan sebuah tag META yang diberikan oleh Google Webmaster Tools pada bagian HEAD situs anda (diletakkan sebelum tag penutup head...

Perubahan Algoritma Google Panda Terbaru 2011

Bagi anda yg sering menghabiskan waktunya menekuni dan melakukan research tentang SEO mungkin setidaknya anda pasti sudah tau tentang perubahan besar algoritma yang dilakukan Google pada February kemarin (2011). Disebut sebagai Google Panda Update, Google telah melakukan beberapa perubahan besar yang telah berdampak pada Google bagian US dan kabarnya bagi yg berada di luar US pun tinggal menunggu giliran. Perubahan ini juga telah membuat para bisnis dan penulis online dengan websitenya menjadi gelisah. Banyak org melaporkan bahwa statistik pengunjung situs mereka menurun drastis. Anda bisa mengeceknya melalui Google Analytic untuk mengetahui apakah anda salah satunya yg sudah di �hit� oleh panda tersebut. Bagi website yang sepenuhnya mengharapkan pengunjungnya datang dari Google, maka hilangnya halaman mereka dari dua halaman paling depan mesin pencari Google (dimana menurut para survey lebih dari 95% para pencari hanya akan bertahan pada dua halaman tersebut) bisa diartikan sebagai �S...