Sejarah Benteng Vredeburg Yogyakarta
Terletak di Jalan Ahmad Yani No. 6, Museum Vredeburg ini menjadi salah satu destinasi wisata di Yogyakarta yang sayang untuk dilewatkan. Benteng ini berdekatan dengan Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat serta Jalan Malioboro. Bangunan ini merupakan peninggalan Belanda dalam upaya melindungi rumah Residen Belanda dan pemukiman orang - orang Belanda dari serangan meriam Keraton Yogyakarta. Sebelum berdiri Benteng Vredeburg, tepat di tempat ini pada tahun 1761 adalah sebuah parit perlindungan bagi tentara Belanda yang lebih dikenal dengan nama Rusten Burg . Pada tahun 1760, Sri Sultan Hamengkubuwono I membangun Benteng Vredeburg atas permintaan Belanda. Pembangunan Benteng ini dengan maksud menjaga kedamaian antar kedua belah pihak. Namun sebenarnya benteng ini dibangun untuk pertahanan Belanda apabila sewaktu - waktu terjadi serangan karena jarak Keraton Yogyakarta dan Benteng Vredeburg adalah selemparan meriam dan mempermudah Belanda dalam memantau apapun yang dilakukan orang - orang kera...