Tutorial Instalasi Proxy Squid di Ubuntu Linux

Tulisan ini adalah tutorial singkat instalasi proxy dengan menggunakan Squid di salah satu distro Linux paling populer, Ubuntu. Ceritanya untuk menghemat kuota bandwidth Internet yang sangat terbatas dengan harga mahal dari operator-operator seluler yang super pelit itu. Mengapa bisa menghemat? Karena Squid akan menyimpan cache (baca salinan) situs web yang sering kita akses. Jadi setiap kali situs web tersebut akan diakses lagi, Squid akan memberikan cache saja alih-alih mengunduh dari server bersangkutan.

Ada beberapa batasan yang perlu diperhatikan:
  1. Proxy Squid dalam tutorial ini hanya akan dapat digunakan di mesin (laptop/PC) yang sama. Jika hendak dibagikan ke mesin lain dalam jaringan maka perlu konfigurasi tambahan.
  2. Konfigurasi Squid dalam tutorial ini belum dioptimasi, semua konfigurasi dibiarkan seperti bawaan Ubuntu.
  3. Tidak ada ACL, tidak ada managemen bandwidth, tidak ada pembatasan kuota, karena proxy hanya digunakan sendiri.
Oke, mari mulai instalasi dengan menjalankan perintah berikut di terminal:
sudo apt-get install squid3
Lalu pastikan Squid berjalan di akhir instalasi, biasanya ditandai dengan OK. Jika belum, maka jalankan Squid dengan perintah: sudo service squid3 start Terakhir ganti konfigurasi di browser supaya tersambung ke Internet menggunakan proxy Squid yang baru saja selesai kita install. Konfigurasi proxy lewat terminal dapat dilihat di tulisan saya di sini.

Comments

Popular posts from this blog

Cara Membuat Halaman Login Hotspot Berbeda pada 1 Mikrotik

UltraISO Premium Edition v9.5.3

Arti OSAKMJ